macam macam aplikasi twitter untuk pc

Posted by Letjen Latief On Minggu, 02 Desember 2012 1 komentar
macam macam aplikasi twitter untuk pc



Twitter merupakan salah satu microblog platform yang cukup popular kini. Tak dipungkiri lagi, Twitter telah menjadi gaya hidup sehari-hari kita. Berbagi status, retweet, dan aktivitas lain bisa anda temui di jejaring sosial ini. Anda bisa saja mengunjungi Twitter.com untuk menjalankannya, tepi tentunya lebih mantap jika memakai aplikasi tersendiri. Fitur yang ditawarkan aplikasi Twitter ini juga tidak main-main. Ini dia beberapa aplikasi pilihan untuk anda.





Untuk Desktop :


TweetDeck
TweetDeck adalah tool aplikasi yang memudahkan para pengguna Twitter, layanan microblogging serta bekerja layaknya sebuah personal browser.Dengan tool ini Anda dapat tetap up-to-date dan stay connecting dengan berbagai teman Anda di Twitter. TweetDeck menampilkan berbagi pesan yang datang di Twitter dan
menampilkannya dalam bentuk kolom, sehingga memudahkan Anda dalam mencari pesan yang Anda inginkan.

Destroy Twitter
Ini adalah aplikasi untuk Twitter yang sangat populer diakrenakan tampilan yang mengagumkan digabung dengan kualitas yang sangat memuaskan. Ada juga beberapa skin yang bisa anda gunakan, dan fitur lainnya yang bakal membuat anda kepincut.

Twhirl
Beberapa fitur yang dimiliki oleh Twhirl adalah dapat terhubung dengan account situs jejaring sosial seperti Twitter, laconi.ca, Friendfeed, dan Seesmic Video. Selain itu ada fitur untuk menampilkan pesan baru, ada pemendek url yang panjang seperti menggunakan digg, com, bit.ly, snurl, twurl atau is.gd, terdapat pula fitur yang dapat mengirimkan satu penulisan update status untuk dikirim ke banyak situs jejaring sosial lainnya, dapat pula memasang gambar ke yfrog, mencari tweet-tweet dengan menggunakan Twitter Search dan TweetScan, merekam video ke Seesmic Video dan dilengkapi pula dengan pengejaan kata bahasa Inggris

Pwytter
Beberapa fitur dan keunggulan Pwytter seperti yang disebutkan di situsnya antara lain:
* Bersifat free (gratis) dan open source dengan lisensi GNU GPL.
* Dukungan multi OS, baik untuk Windows, Mac OS X, maupun Linux
* Timeline switch: User, Friends, Public, Replies, Direct messages, “Composite”.
* User interface yang simpel dan kompak.
* Dukungan 14 bahasa: Simplified Chinese, Traditional Chinese, English, French, German, Italian, Japanese, Polish, Romanian, Serbian, Swedish, Spanish, Portuguese, Russian.
* Friends and Followers list display.
* Kemudahan Replies dan pesan langsung (Direct Messages).
* Mendeteksi URL yang terdapat pada pesan.
* Image and request caching untuk mempercepat respon tampilan.
* Pilihan refresh otomatis atau manual.
* Update aplikasi Pwytter secara otomatis.

Digsby
Digsby adalah sebuah program pengiriman pesan instan berbasis IM Instant Messaging atau Pesan Instan multi protokol melalui web browser yang dikembangkan oleh dotSyntax, LLC. Digsby mendukung sebagian besar jenis pengiriman pesan, yaitu AOL Instant Messenger, Microsoft.NET Messenger Service, Yahoo! Messenger, ICQ, Facebook Chat, dan servis berbasis XMPP seperti Google Talk. Digsby juga dapat menunjukkan notifikasi e-mail dan notifikasi lainnya dari MySpace, Facebook, Twitter dan LinkedIn. Diperlukan registrasi untuk mengunduh aplikasi ini di komputer, dan dapat dilakukan secara gratis.

Twitterrific
Twitterrific adalah sebuah klien Mac OS X dan iOS untuk situs jejaring sosial Twitter. Klien ini dibuat oleh The Iconfactory dan mengizinkan pengguna melihat 'kicauan' atau kiriman mikroblogpada saat itu juga di situs web Twitter dan menerbitkan kicauan mereka sendiri.

Blu
Blu merupakan salah satu Twitter Client berbasis desktop yang cukup interaktif. Blu berjalan di Windows XP, Vista/Win7 & .NET 3.5 SP1.
Blu memudahkan Anda menggunakan Twitter. Anda bisa melihat tweet teman-teman Anda yang dimuat secara otomatis oleh Blu. Aplikasi ini direkomendasikan untuk pengguna Windows Vista or Win7.

Seesmic
Seesmic adalah salah satu twitter client yang dibangun dengan teknologi Silverlight 4.0. Namun jangan salah twitter client ini tidak berjalan di browser, tetapi di desktop anda. Hal ini tentunya memanfaatkan fitur Out-Of-Browser yang ada sejak Silverlight 3.0. Twitter client ini menjadi twitter client favorit saya karena beberapa hal yaitu :
1. Dukungan terhadap beberapa layanan jejaring sosial lainnya seperti Facebook, LinkedIn, Foursquare dan juga Google Buzz (ini bukannya udah punah yah?)
2. Dukungan service URL Shortener yang berlimpah, sebut saja bit.ly, IsGd dan Migre.me
3. Dukungan service image yang berlimpah, mulai dari TwitPic hingga YFrog turut didukung oleh client ini.
4. Dukungan message pop-up yang akan muncul jika ada twit baru di timeline twitter anda
5. Tampilan yang ciamik

Echofon

Echofon adalah salah satu aplikasi desktop klien Twitter untuk pengguna Mac, iPhone dan Firefox.



Untuk Web : 


HootSuite
Dengan HootSuite, Anda dapat memonitor kata kunci, mengelola beberapa Twitter, Facebook, LinkedIn, Foursquare, Ping.fm dan profil Wordpress, pesan jadwal, dan mengukur keberhasilan Anda.

Matt
Matt memiliki tampilan yang penuh warna dan dapat menangani lebih dari satu account Twitter.

iTweet

Twitscoop

Tweetwawa

CoTweet

PeopleBrowser



Tool untuk Mendapatkan Teman Baru di Twitter

Just Tweet It – mempermudah menemukan teman baru dengan minat yang sama.
MrTweet – ikuti MrTweet untuk mendapatkan rekomendasi siapa saja yang perlu di-follow berdasarkan jaringan Twitter Anda.
Twellow – gunakan fitur pencarian atau lihat di kategori untuk menemukan pengguna yang lain.
TwitterTroll.com – mesin pencari teman baru yang real-time.
WeFollow.com – menampilkan tag dan pengguna yang populer dalam berbagai kategori: selebriti, tv, news, dan enterprenir.


Tool untuk Mengelola Twit dan Follower

TweetLater – gunakan tool ini untuk otomatis mem-follow dan mengirim Direct Message kepada follower baru serta mengatur update twit di jam dan tanggal tertentu.
Twuffer – tool ini juga dapat digunakan untuk menjadwalkan twit.
Friend or Follow – gunakan tool ini untuk mempermudah melihat penguna yang tidak balik mem-follow Anda.
Qwitter – Qwitter akan mengirimkan email tentang tweet yang Anda buat saat seseorang berhenti mem-follow Anda.
Twitterless – gunakan tool ini untuk mengetahui saat kapan dan siapa saja berhenti mem-follow Anda.
UnTweeps – membantu Anda untuk berhenti mem-follow pengguna yang sudah tidak aktif selama 7 sampai dengan 180 hari.


Tool untuk Mengecek Ranking di Twitter

TwitterAnalyzer – tool yang sangat powerful untuk mengecek ranking Twitter dan menyajikan data dalam berbagai kategori dengan tampilan chart yang menarik. Tool ini juga dapat melihat data follower berdasarkan gender, popularitas dan lain-lain.
Twitterholic.com – menyajikan data pengguna Twitter yang populer berdasarkan jumah follower dan dapat disortir berdasarkan lokasi.
Lihat di sini: ranking pengguna Twitter dari Indonesia.
TweetStats – masukkan username Twitter untuk melacak jumlah tweet per jam, per bulan dan jumlah reply. Data-data disajikan dalam bentuk chart yang menarik.
Twitter Grader –untuk melihat ranking profil di Twitter. Juga menyediakan fitur untuk melihat ranking di Facebook.


Tool untuk Melihat Tren di Twitter


Tool berikut ini dapat membantu Anda melihat link dan topik yang sedang populer di Twitter.
Twitter Search – mesin pencari yang membantu untuk melihat topik yang sedang tren di Twitter. Fitur ini juga ada di sebelah kanan layar Twitter pada tab Home.
tweetVolume – masukkan keyword atau frasa untuk melihat seberapa sering kata-kata ini muncul di Twitter dan perbandingannya.
Twist – menampilkan topik yang sedang hangat dibicarakan pengguna Twitter dalam minggu, hari, dan jam.
Tweetmeme – gunakan tool ini untuk melihat link yang populer di Twitter.


Tool untuk Menerjemahkan Istilah di Twitter


Salah satu hal yang unik di Twitter adalah banyak pengguna Twitter yang membuat istilah-istilah baru yang diterima dan digunakan oleh yang lain. Gunakan tool berikut untuk melihat arti dari istilah dan hashtag yang belum dimengerti.
HashDictionary – kamus untuk mengecek hashtag (kata atau akronim yang diawali dengan simbol #).
Twittonary – gunakan tool ini untuk mengecek istilah-istilah di Twitter.


Kumpulan Twitter Button dan Icon Gratis

100+ Remarkably Beautiful Twitter Icons And Buttons - Hongkiat.com
Over 75+ Beautiful Twitter Design Icons – creative NERDS


Kumpulan Background Twitter

TwitterImage.com
Twitter Patterns
TwitterTreats
cheth Studios


Kumpulan Situs untuk Informasi dan Tip Twitter

Twitip – blog yang khusus menyajikan tip dan trik untuk Twitter, etika dan cara meningkatkan jumlah follower.
Mashable – Twitter Lists, Resources & How-Tos – menyajikan berita terhangat seputar Twitter, tool dan aplikasi baru, serta sering menyajikan daftar orang-orang di bidang tertentu yang menarik untuk di-follow:desainer web, blog, dan grafikkomedianpenulis.

Ditulis Oleh : Letjen Latief ~ Deskripsi Blog Anda

Artikel macam macam aplikasi twitter untuk pc ini diposting oleh Letjen Latief pada hari Minggu, 02 Desember 2012. Terimakasih atas kunjungan Anda serta kesediaan Anda membaca artikel ini. Kritik dan saran dapat anda sampaikan melalui kotak komentar.

:: Get this widget ! ::

1 komentar:

Anonim mengatakan...

blog yang sangat menarik, makasih min sudah mau berbagi pengetahuan, izin share ya Agen Bola Terpercaya

Posting Komentar